-->

Lambang Koperasi Serta Jenis-Jenis Koperasi Di Indonesia

Lambang Koperasi- merupakan sebuah badan hukum yang bertujuan mensejahterakan anggota-anggotanya dengan cara melakukan kegiatan gotong royong sehingga menghasilkan keuntungan dan kemudian keuntungan dibagi sama rata atau sesuai persenan dari iuran yang telah ditentukan. Namun sebelum lanjut membaca artikel ini akan membahas mengenai lambang koperasi serta jenis-jenis koperasi di Indonesia, untuk mengetahui lebih lanjut silahkan simak bahasan dibawah ini.
lambang koperasi serta jenis-jenis koperasi di Indonesia. Bahasan yang akan dicakup diantaranya mengenai penjelasan dari lambang koperasi serta penjelasan dari setiap jenis koperasi yang ada di Indonesia.
Lambang Koperasi Serta Jenis-Jenis Koperasi Di Indonesia

Lambang Koperasi Serta Jenis-Jenis Koperasi Di Indonesia

1. Apa Itu Koperasi ?

Koperasi adalah badan hukum berdasarkan atas asas kekeluargaan yang anggotanya terdiri dari orang perorangan atau badan hukum dengan tujuan untuk mensejahterakan anggotanya. Koperasi didirikan oleh Drs. Mohammad Hatta. Atas gagasan tersebut, Moh Hatta diangkat menjadu Bapak Koperasi Indonesia. Sementara tanggal 12 Juli diperingati sebagai Hari Koperasi Nasional.

2. Apa Lambang Koperasi Di Indonesia ?

Beberapa simbol dalam lambang koperasi Indonesia mewakili semangat dasar lembaga. Berikut akan dijelaskan simbol dalam lambang koperasi berserta maknanya.
  • Pohon beringin, melambangkan sifat dan kepribadian masyarakat Indonesia yang kokoh dan berakar.
  • Bintang dan perisai, melambangkan Pancasila sebagai landasan idiil Negara dan koperasi.
  • Timbangan, melambangkan keadilan dan kesetaraan bersama, tidak mementingkan kelompok tertentu.
  • Gerigi roda, melambangkan usaha yang dilakukan terus-menerus.
  • Padi dan kapas, melambangkan kemakmuran.
  • Rantai, melambangkan rasa persatuan dan kesatuan yang kokoh.
  • Warna merah putih, melambangkan sifat nasionak koperasi.
  • Tulisan "Koperasi Indonesia", melambangkan kepribadian koperasi rakyat Indonesia.

Baca Juga : Pengertian Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) Serta Tujuan Dan Struktur Organisasi PBB

3. Apa Saja Jenis-Jenis Koperasi ?

Ada beragam jenis koperasi yang ada di Indonesia. Koperasi dapat dikelompokkan berdasarkan jenis usaha yang dijalankan dan sifat keanggotaannya. Berikut ini adalah beberapa pengelompokan koperasi yang ada di Indonesia.

Jenis-Jenis Koperasi Menurut Usaha Yang Dijalankan :

  • Koperasi konsumsi
    Koperasi konsumsi adalah koperasi yang didirikan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari para anggotanya. Koperasi ini hampir mirip dengan toko yang menyediakan aneka kebutuhan, namun dengan harga yang lebih murah. Hal tersebut dikarenakan koperasi konsumsi tidak berorientasi pada keuntungan.

    Keuntungan yang didapat akan dinikmati anggota dalam bentuk pembagian Sisa Hasil Usaha (SHU). Contoh koperasi ini adalah koperasi sekolah dan koperasi mahasiswa (kopma) yang ada di perguruan tinggi/Universitas.
  • Koperasi Kredit
    Koperasi kredit/koperasi simpan pinjam adalah koperasi yang menyediakan kebutuhan simpan pinjam uang kepada para anggotanya. Modal yang digunakan berasal dari iuran anggota dan setelah terkumpul, modal dipinjamkan ke anggota yang membutuhkan dengan mengajukan permohonan peminjaman ke koperasi. Adapun cara pengambilan uangnya bisa dengan cara mengangsur.

    Keuntungan meminjam di koperasi ini adalah bunganya yang ringan. Selain itu, bunga pinjaman akan dinikmati bersama dalam bentuk Sisa Hasil Usaha (SHU). Koperasi kredit banyak kita temui, baik di kabupaten kota maupun kecamatan.
  • Koperasi produksi
    Koperasi produksi adalah koperasi yang bidang usahanya membuat barang (memproduksi) dan menjual secara bersama-sama. Anggota koperasi ini pada umumnya sudah memiliki usaha dan melalui koperasi para anggota mendapatkan bantuan modal dan pemasaran. Manfaat koperasi ini adalah membantu anggota menghadapi kesulitan dalam menjalankan suatu usaha.

    Misalnya saja menyediakan bahan baku yang murah, menyediakan perlengkapan produksi, mencarikan jalan keluar atas permasalahan usaha yang melilit anggotanya, serta menampung hasil usaha anggotanya. Contoh koperasi produksi adalah koperasi pengrajin batik, koperasi petani, koperasi produksi peternak sapi, koperasi pengusaha angkutan umum, dan masih banyak jenis koperasi serupa.

Jenis-Jenis Koperasi Menurut Sifat Keanggotaan

  • Koperasi Pertanian
    Koperasi pertanian adalah koperasi yang keanggotaannya para pelaku di bidang pertanian, seperti petani dan buruh tani. Koperasi pertanian berjalan di bidang pertanian diantaranya mengadakan penyuluhan pertanian, penyediaan bibit unggul, pengadaan pupuk, penyediaan obat-obat pertanian, serta penyediaan alat-alat pertanian.
  • Koperasi Pensiunan
    Koperasi pensiunan adalah koperasi yang beranggotakan para pensiunan pegawai, umumnya pegawai negeri. Fungsi dari koperasi pensiunan adalah meningkatkan kesejahteraan para pensiunan. Selain itu, koperasi ini juga menyediakan aneka kebutuhan Nyang memudahkan para pensiunan, seperti kebutuhan pokok dan simpan pinjam.
  • Koperasi Pegawai Negeri
    Koperasi pegawai negeri adalah koperasi yang beranggotakan para pegawai negeri. Berfungsi meningkatkan kesejahteraan para pegawai negeri. Selain itu, koperasi ini juga menyediakan aneka kebutuhan yang memudahkan anggotanya, seperti kebutuhan pokok dan simpan pinjam.
  • Koperasi Sekolah
    Koperasi sekolah adalah koperasi yang ada di sekolah, adapun anggotanya adalah para warga sekolah, baik guru maupun siswa. Koperasi sekolah diurus oleh siswa yang menjadi anggota koperasi. Koperasi sekolah menyediakan kebutuhan warga sekolah seperti buku tulis, pensil, penghapus, penggaris, seragam olahraga, dan sebagainya.

    Disamping itu, bagi siswa, koperasi sekolah juga bermanfaat sebagai tempat untuk berorganisasi, belajar bermitra dengan warga sekolah dengan berbagai macam karakter, melatih tanggungjawab dan kreativitas, serta melatih diri untuk mengenal lingkungan. Selain koperasi sekolah, ada pula koperasi yang beranggotakan siswa yaitu koperasi mahasiswa (kopma) dan koperasi pondok pesantren (kopontren).
  • Koperasi Unit Desa (KUD)
    Koperasi unit desa (KUD) adalah koperasi yang beranggotakan Masyarakat pedesaan. KUD berada di bawah bimbingan Pusat Koperasi Unit Desa (PUSKUD) di tingkat provinsi dan kabupaten. Sementara di pemerintahan pusat, terdapat Induk Koperasi Unit Desa (INKUD) yang membimbing PUSKUD. Namun ada pula beberapa KUD yang telah mampu mengembangkan organisasinya sendiri tanpa dibina pemerintah. KUD jenis ini disebut KUD mandiri.

    Kegiatan koperasi ini adalah usaha di bidang perekonomian masyarakat pedesaan seperti menyalurkan pupuk, bibit unggul, alat-alat pertanian, dan bekerjasama dengan instansi pemerintah dalam penyuluhan teknis lapangan bagi masyarakat pedesaan. Selain pertanian, saat ini banyak KUD yang berfungsi melayani pembayaran rekening listrik.
  • Koperasi Pasar
    Koperasi pasar adalah koperasi yang beranggotakan para pedagang pasar. Koperasi ini umumnya terdapat di setiap pasar.

Nah itu dia bahasan dari lambang koperasi serta jenis-jenis dari koperasi, dari penjelasan diatas bisa diketahui mengenai penjelasan dari lambang koperasi serta penjelasan dari setiap jenis koperasi yang ada di Indonesia. Mungkin hanya itu yang bisa disampaikan dalam artikel ini, mohon maaf bila terjadi kesalahan dalam penulisan, terimakasih telah membaca artikel ini."God Bless and Protect Us"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel