-->

Bisul ? Bagaimana Cara Mengobati Bisul Agar Cepat Kempes Secara Alami dan Apa Obat Bisul ? Ini Jawabannya

 Bisul atau boils merupakan infeksi kulit menular, jadi ini berbeda dengan jerawat. Bisul terjadi karena bakteri Staphyococcus aureus atau infeksi staph. Bisul biasanya muncul di wajah, leher, ketiak, bokong, dan paha, akan tetapi bisa muncul di mana saja di tubuh. Maka dari itu artikel ini telah menuliskan cara mengobati atau mengatasi dan mencegah kondisi ini secara alami serta obatnya.


Bisul ? Bagaimana Cara Mengobati Bisul Agar Cepat Kempes Secara Alami dan Apa Penyebab serta Obat Bisul ? Ini Jawabannya Apa Itu Bisul ? Bisul adalah infeksi kulit menular yang dimulai pada folikel rambut atau kelenjar minyak. Awalnya kulit menjadi merah di area infeksi, dan timbul benjolan lunak. Setelah 4-7 hari, benjolan tersebut mulai memutih karena nanah terkumpul di bawah kulit.   Bisul terjadi karena bakteri Staphyococcus aureus atau infeksi staph.. Bisul biasanya muncul di wajah, leher, ketiak, bokong, dan paha, akan tetapi bisa muncul di mana saja di tubuh.    Penyebab Umumnya Bisul disebabkan oleh bakteri staph. Kuman ini memasuki tubuh melalui torehan kecil atau luka di kulit atau dapat menyebar ke rambut ke folikel. Berikut penyebab terjadinya bisul dan infeksi kulit lainnya:  Diabetes, yang dapat mempersulit tubuh untuk melawan infeksi. Sistem kekebalan yang melemah Kebersihan yang buruk Paparan bahan kimia keras yang mengiritasi kulit Kondisi kulit lain yang merusak penghalang pelindung kulit Kontak dengan orang lain, terutama jika seseorang yang tinggal bersama menderita bisul Nutrisi buruk   Gejala Bisul menimbulkan tanda seperti benjolan yang keras, merah, dan nyeri seukuran kacang polong. Dalam beberapa hari kemudian, benjolan tersebut menjadi lebih lunak, lebih besar, dan lebih nyeri. Pada kondisi inilah kantong nanah terbentuk di atas bisul. Berikut gejala infeksi serius:  Demam Pembengkakan kelenjar getah bening Kulit yang terinfeksi, merah, nyeri, dan hangat di sekitar bisul Bisul tambahan   Apa Perbedaan Bisul dan Jerawat Bedanya bisul dan jerawat adalah jerawat disebabkan oleh pori-pori yang tersumbat, sedangkan bisul berasal dari infeksi. Maka dari itu kemungkinan melihat bisul di sekitar goresan atau luka, tidak seperti jerawat. Jerawat tidak menular, tatapi bisul menular. Bisul akan tumbuh lebih cepat dan lebih sakit ketimbang jerawat. Perawatan jerawat tidak memberikan efek yang signifikan terkait gejala dari bisul.    Perbedaan Kista dan Bisul Tidak seperti bisul, kista tidak disebabkan oleh infeksi dan tidak sakit/nyeri serta biasanya tidak berbahaya. Kista biasanya tumbuh lebih lambat dibandingkan bisul. Cairan kemungkinan akan keluar jika memencet kista, namun buka nanah berwarna kuning keputihan yang merupakan tanda infeksi. Kista tidak menular, seperti bisul yang dapat menyerbar atau tertular ke orang lain.    Cara Alami Mengobati Bisul Ada beberapa pengobatan rumahan untuk bisul agar cepat kempes yang meliputi:  Menerapkan Kompres Hangat Rendam waslap, handuk kecil, atau sapu tangan dalam air hangat lalu tekan dengan lembut pada bisul selama sekitar 10 menit. Jika handuk dingin, rendam kembali dan terapkan pada bisul. Ini dapat dilakukan beberapa kali dalam satu hari.  Panas membantu meningkatka sirkulasi di suatu area, membawa lebih banyak sel darah putih dan antibodi ke area tersebut untuk melawan infeksi. Menghangat bisul adalah salah satu pengobatan rumahan dan alami yang baik karena sederhana dan hemat biaya.  Sedikit informasi, jika melihat nanah di tengah bisul, nanah mungkin akan segera pecah dan mengering. Hal ini biasanya terjadi dalam 10 hari setelah melihat kepala nanah.  Cara Mengobati Bisul Dengan Kunyit atau Bubuk Kunyit Kunyit mengandung curcumin, yang memiliki sifat antibakteri dan anti-inflamasi. Sifat antibakteri dan anti-inflamasi dari kunyit membantu bisul lebih cepat sembuh atau kempes.  Kunyit dapat diminum seperti rebusan kunyit atau jamu serta ditambahkan pada makanan, dan mengoleskannya pada bisul.  Cara minum kunyit, rebus beberapa kunyit yang sudah ditumbuk atau parut dengan halus ke dalam air atau susu, setelah matang lalu di dinginkan. Minum ramuan tersebut tiga kali sehari. Cara mengoleskan kunyit ke bisul, haluskan kunyit terlebih dahulu menggunakan cobek atau blender dan bisa juga dicampur dengan jahe yang sudah dihaluskan. Bisanya mencampurkan air dan bubuk kunyit supaya menjadi pasta. Oleskan pasta kunyit ke bisul setidaknya dua kali sehari. Hentikan penggunaan jika melihat adanya reaksi terhadap pasta kunyit. Cara Mengobati Bisul Dengan Bawang Merah Bawang merah dan bombay mentah memiliki manfaat atau efek antibakteri, yang dapat membantu mencegah infeksi dari bisul. Bawang merah juga dapat membantu mencegah jaringan parut atau bekas luka saat bisul sembuh. Cara menggunakan bawang merah ke bisul, haluskan bawang merah tanpa air, lalu oleskan pada bisul dan bekas luka bisul, gunakan 3 kali sehari.  Cara Mengobati Bisul Dengan Bawang Putih Bawang putih memiliki sifat antimikroba yang membantu menyembuhkan bisul dan mencegah infeksi. Cara menggunakan bawang putih untuk bisul, haluskan bawang putih tanpa air, lalu oleskan ke area bisul dan tutupi dengan kain katun yang dingin dan basah. Biarkan selama 20 menit dan aplikasikan kembali setelah 12 jam jika tidak mengalami reaksi negatif.  Cara Mengobati Bisul Dengan Jahe Jahe mengandung sifat antimikroba dan anti-inflamasi. Sehingga jahe dapat membantu melawan bakteri dan patogen potensial lainnya yang ditemukan di kulit. Cara menggunakan jahe ke bisul, haluskan terlebih dahulu jahe tanpa air, lalu oleskan ke area bisul dan tutupi dengan kain katun yang dingin dan basah. Biarkan selama 20 menit dan aplikasikan kembali setelah 12 jam jika tidak mengalami reaksi negatif.    Cara Menghilangkan Bekas Bisul Secara Alami Ternyata bekas bisul bisa dihilangkan secara alami, walaupun membutuh proses atau waktu. Salah satunya menggunakan bawang merah dan bombay untuk menghilangkan bekas bisul. Selain mencegah infeksi bawang merah juga dapat membantu mencegah jaringan parut atau bekas luka saat bisul sembuh. Cara menggunakan bawang merah ke bekas bisul, haluskan bawang merah tanpa air, lalu oleskan pada bisul dan bekas luka bisul, gunakan 3 kali sehari.    Obat Bisul ? Umumnya bisul disebabkan oleh bakteri Staphylococcus aureus atau staph. Dokter biasanya akan meresepkan antibotik oral, topikal, atau intravena untuk melawa infeksi ini seperti:  Ampisilin Amikasin Amoksisilin (Amoxil, Moxatag) Ceftriaxone Cefotaxime Cefazolin (Ancef, Kefzol) Clindamycin (Cleocin, Benzaclin, Veltin) Sefaleksin (Keflex) Doksisiklin (Doryx, Oracea, Vibramycin) Eritromisin (Erygel, Eryped) Gentamisin (Gentak) Levofloksasin (Levaquin) Mupirosin (Centany) Tetrasiklin Sulfametoksazol/trimetoprim (Bactrim, Septra)   Cara Mencegah Bisul Bisul dapat terjadi meskipun sudah menjaga kebersihan dengan baik. Maka dari itu, ada beberapa hal penting yang bisa dilakukan untuk mencegah timbulnya bisul seperti:  Jangan berbagi atau menggunakan waslap, handuk, dan seprai dengan orang yang belum sembuh dari bisul. Mandi secara teratur dengan sabun. Selalu mencuci tangan dengan sabun dan gel antibakteri, yang dapat membantu mencegah penyebaran bakteri. Menghindari kontak dekat dengan seseorang yang memiliki infeksi staph, bisul atau karbunkel.


Bisul ? Bagaimana Cara Mengobati Bisul Agar Cepat Kempes Secara Alami dan Apa Penyebab serta Obat Bisul ? Ini Jawabannya

Apa Itu Bisul ?

Bisul adalah infeksi kulit menular yang dimulai pada folikel rambut atau kelenjar minyak. Awalnya kulit menjadi merah di area infeksi, dan timbul benjolan lunak. Setelah 4-7 hari, benjolan tersebut mulai memutih karena nanah terkumpul di bawah kulit. 

Bisul terjadi karena bakteri Staphyococcus aureus atau infeksi staph.. Bisul biasanya muncul di wajah, leher, ketiak, bokong, dan paha, akan tetapi bisa muncul di mana saja di tubuh.


Penyebab

Umumnya Bisul disebabkan oleh bakteri staph. Kuman ini memasuki tubuh melalui torehan kecil atau luka di kulit atau dapat menyebar ke rambut ke folikel. Berikut penyebab terjadinya bisul dan infeksi kulit lainnya:

  • Diabetes, yang dapat mempersulit tubuh untuk melawan infeksi.
  • Sistem kekebalan yang melemah
  • Kebersihan yang buruk
  • Paparan bahan kimia keras yang mengiritasi kulit
  • Kondisi kulit lain yang merusak penghalang pelindung kulit
  • Kontak dengan orang lain, terutama jika seseorang yang tinggal bersama menderita bisul
  • Nutrisi buruk


Gejala

Bisul menimbulkan tanda seperti benjolan yang keras, merah, dan nyeri seukuran kacang polong. Dalam beberapa hari kemudian, benjolan tersebut menjadi lebih lunak, lebih besar, dan lebih nyeri. Pada kondisi inilah kantong nanah terbentuk di atas bisul. Berikut gejala infeksi serius:

  • Demam
  • Pembengkakan kelenjar getah bening
  • Kulit yang terinfeksi, merah, nyeri, dan hangat di sekitar bisul
  • Bisul tambahan


Apa Perbedaan Bisul dan Jerawat

Bedanya bisul dan jerawat adalah jerawat disebabkan oleh pori-pori yang tersumbat, sedangkan bisul berasal dari infeksi. Maka dari itu kemungkinan melihat bisul di sekitar goresan atau luka, tidak seperti jerawat. Jerawat tidak menular, tatapi bisul menular. Bisul akan tumbuh lebih cepat dan lebih sakit ketimbang jerawat. Perawatan jerawat tidak memberikan efek yang signifikan terkait gejala dari bisul.


Perbedaan Kista dan Bisul

Tidak seperti bisul, kista tidak disebabkan oleh infeksi dan tidak sakit/nyeri serta biasanya tidak berbahaya. Kista biasanya tumbuh lebih lambat dibandingkan bisul. Cairan kemungkinan akan keluar jika memencet kista, namun buka nanah berwarna kuning keputihan yang merupakan tanda infeksi. Kista tidak menular, seperti bisul yang dapat menyerbar atau tertular ke orang lain.


Cara Alami Mengobati Bisul

Ada beberapa pengobatan rumahan untuk bisul agar cepat kempes yang meliputi:

Menerapkan Kompres Hangat

Rendam waslap, handuk kecil, atau sapu tangan dalam air hangat lalu tekan dengan lembut pada bisul selama sekitar 10 menit. Jika handuk dingin, rendam kembali dan terapkan pada bisul. Ini dapat dilakukan beberapa kali dalam satu hari.

Panas membantu meningkatka sirkulasi di suatu area, membawa lebih banyak sel darah putih dan antibodi ke area tersebut untuk melawan infeksi. Menghangat bisul adalah salah satu pengobatan rumahan dan alami yang baik karena sederhana dan hemat biaya.

Sedikit informasi, jika melihat nanah di tengah bisul, nanah mungkin akan segera pecah dan mengering. Hal ini biasanya terjadi dalam 10 hari setelah melihat kepala nanah.

Cara Mengobati Bisul Dengan Kunyit atau Bubuk Kunyit

Kunyit mengandung curcumin, yang memiliki sifat antibakteri dan anti-inflamasi. Sifat antibakteri dan anti-inflamasi dari kunyit membantu bisul lebih cepat sembuh atau kempes.

Kunyit dapat diminum seperti rebusan kunyit atau jamu serta ditambahkan pada makanan, dan mengoleskannya pada bisul.

  1. Cara minum kunyit, rebus beberapa kunyit yang sudah ditumbuk atau parut dengan halus ke dalam air atau susu, setelah matang lalu di dinginkan. Minum ramuan tersebut tiga kali sehari.
  2. Cara mengoleskan kunyit ke bisul, haluskan kunyit terlebih dahulu menggunakan cobek atau blender dan bisa juga dicampur dengan jahe yang sudah dihaluskan. Bisanya mencampurkan air dan bubuk kunyit supaya menjadi pasta. Oleskan pasta kunyit ke bisul setidaknya dua kali sehari. Hentikan penggunaan jika melihat adanya reaksi terhadap pasta kunyit.

Cara Mengobati Bisul Dengan Bawang Merah

Bawang merah dan bombay mentah memiliki manfaat atau efek antibakteri, yang dapat membantu mencegah infeksi dari bisul. Bawang merah juga dapat membantu mencegah jaringan parut atau bekas luka saat bisul sembuh. Cara menggunakan bawang merah ke bisul, haluskan bawang merah tanpa air, lalu oleskan pada bisul dan bekas luka bisul, gunakan 3 kali sehari.

Cara Mengobati Bisul Dengan Bawang Putih

Bawang putih memiliki sifat antimikroba yang membantu menyembuhkan bisul dan mencegah infeksi. Cara menggunakan bawang putih untuk bisul, haluskan bawang putih tanpa air, lalu oleskan ke area bisul dan tutupi dengan kain katun yang dingin dan basah. Biarkan selama 20 menit dan aplikasikan kembali setelah 12 jam jika tidak mengalami reaksi negatif.

Cara Mengobati Bisul Dengan Jahe

Jahe mengandung sifat antimikroba dan anti-inflamasi. Sehingga jahe dapat membantu melawan bakteri dan patogen potensial lainnya yang ditemukan di kulit. Cara menggunakan jahe ke bisul, haluskan terlebih dahulu jahe tanpa air, lalu oleskan ke area bisul dan tutupi dengan kain katun yang dingin dan basah. Biarkan selama 20 menit dan aplikasikan kembali setelah 12 jam jika tidak mengalami reaksi negatif.


Cara Menghilangkan Bekas Bisul Secara Alami

Ternyata bekas bisul bisa dihilangkan secara alami, walaupun membutuh proses atau waktu. Salah satunya menggunakan bawang merah dan bombay untuk menghilangkan bekas bisul. Selain mencegah infeksi bawang merah juga dapat membantu mencegah jaringan parut atau bekas luka saat bisul sembuh. Cara menggunakan bawang merah ke bekas bisul, haluskan bawang merah tanpa air, lalu oleskan pada bisul dan bekas luka bisul, gunakan 3 kali sehari.


Obat Bisul ?

Umumnya bisul disebabkan oleh bakteri Staphylococcus aureus atau staph. Dokter biasanya akan meresepkan antibotik oral, topikal, atau intravena untuk melawa infeksi ini seperti:

  • Ampisilin
  • Amikasin
  • Amoksisilin (Amoxil, Moxatag)
  • Ceftriaxone
  • Cefotaxime
  • Cefazolin (Ancef, Kefzol)
  • Clindamycin (Cleocin, Benzaclin, Veltin)
  • Sefaleksin (Keflex)
  • Doksisiklin (Doryx, Oracea, Vibramycin)
  • Eritromisin (Erygel, Eryped)
  • Gentamisin (Gentak)
  • Levofloksasin (Levaquin)
  • Mupirosin (Centany)
  • Tetrasiklin
  • Sulfametoksazol/trimetoprim (Bactrim, Septra)


Cara Mencegah Bisul

Bisul dapat terjadi meskipun sudah menjaga kebersihan dengan baik. Maka dari itu, ada beberapa hal penting yang bisa dilakukan untuk mencegah timbulnya bisul seperti:

  • Jangan berbagi atau menggunakan waslap, handuk, dan seprai dengan orang yang belum sembuh dari bisul.
  • Mandi secara teratur dengan sabun.
  • Selalu mencuci tangan dengan sabun dan gel antibakteri, yang dapat membantu mencegah penyebaran bakteri.
  • Menghindari kontak dekat dengan seseorang yang memiliki infeksi staph, bisul atau karbunkel.


Referensi:

  1. Frothingham, S. (2018, September 13). Antibiotics for boils: Prescribed & over-the-counter. Healthline. Retrieved February 20, 2023, from https://www.healthline.com/health/antibiotics-for-boils
  2. Boils & carbuncles: Symptoms, treatment & prevention. Cleveland Clinic. (n.d.). Retrieved February 20, 2023, from https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/15153-boils-and-carbuncles
  3. WebMD. (n.d.). How to get rid of a boil. WebMD. Retrieved February 20, 2023, from https://www.webmd.com/skin-problems-and-treatments/guide/boils
  4. Healthline Media. (n.d.). 10 ways to get rid of your boils at home. Healthline. Retrieved February 20, 2023, from https://www.healthline.com/health/home-remedies-for-boils#outlook

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel