-->

Sistem Pernapasan Bayi

Sistem Pernapasan- merupakan sebuah media pada tubuh untuk menyaring udara dan mengumpulkan oksigen lalu kemudian melalui aliran darah disalurkan keseluruh tubuh untuk membantu proses metabolisme tubuh. Namun sebelum lanjut membaca artikel ini akan membahas mengenai sistem pernapasan pada bayi, untuk mengetahui lebih lanjut silahkan simak bahasan berikut ini.


Sistem Pernapasan

Kuncup paru-paru (lung buds) janin mula-mula terbentuk pada minggu ke 4 kehamilan. Berkembangan kuncup( budding ) dan pembentukan cabang ( Branching ) membentuk batang uatam lobulus bronko pulmonal. pembentukan cabang terus berlangsung sampai awal masa kanak- kanak, meskipun percabangan tersebut kurang proliferati.

Dari bulan ke-6, lobulus berkembang menjadi duktus alveolus. Dan duktus berkembang menjadi sakus alveolus, yang menjadi alveoli sebenarnya pada bulan ke 2 kehidupan postnatal. Karena sakus alveolus berkembang, epitel yang membatasi sakus tersebut menipis. Kapiler-kapiler paru menekan dinding sakus karena paru-paru dipersiapkan untuk pertukaran oksigen dan karbondioksida, menjelang akhir bulan ke 6 kehamilan.

Selama minggu terakhir kehamilan, paru-paru mengeluarkan surfaktan yang mencegah sakus alveolus kolaps selama ekspirasi, menyebabkan atelektasis diantara gangguan-gangguan lain. Saat lahir, paru-paru berisi cairan. "airan ini dengan cepat dihalau dan di absorbsi karena paru-paru terisi udara.

Struktur tulang toraks ( Thoracic cage ) bayi yang baru lahir agak bundar. Secara bertahap diameter transversal bertambah sampai menjadi bentuk elips seperti dada orang dewasa, kira-kira umur 6 tahun. Struktur tulang toraks bayi juga agak lunak, yang memungkinkan kerangka dada tertarik selama pernapasan yang memerlukan usaha besar ( Labored breathing ).

Bayi mempunyai sedikit jaringan dan kartilago pada trakea dan bronkus yang memungkinkan struktur ini lebih mudah kolaps. Jalan napas berkembang lebih cepat daripada kolumna vertebra. pada bayi bifurkasi trakea adalah setinggi vertebra torakal ke 4. bayi hanya bernapas melalui hidung, dan rongga hidung yang dilewati lebih sempit. 

Pernapasan kurang ritmik dibandingkan anak. pada bayi dan anak usia dibawah 6 atau 7 tahun, jenis pernapasan adalah pernapasan diagpragma atau pernapasan abdomen. volume oksigen yang di ekspirasi oleh bayi dan anak-anak lebih besar daripada yang di ekspirasikan oleh orang dewasa. pada usia 12 tahun anak mempunyai 9x jumlah alveoli dibandingkan ketika lahir.


Nah itu dia bahasan dari sistem pernapasan bayi, dari penjelasan diatas bisa diketahui mengenai penjelasan dari sistem pernapasan pada bayi. Mungkin hanya itu yang bisa disampaikan dalam artikel ini, mohon maaf bila terjadi kesalahan dalam penulisan, terimakasih telah membaca artikel ini."God Bless and Protect Us"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel