-->

Pengertian Cedera Hamstring Serta Tanda Gejala Dan Penyebabnya

Cedera Hamstring- Cedera ini ialah salah satu jenis/kondisi dari cedera pada bagian otot tubuh manusia. Kondisi ini dipengaruhi banyak hal serta berbagai penyebab sesuai situasi dan kondisi terjadinya cedera.

Namun tidak perlu kahwatir dalam menyikapi kondisi ini, dikarenakan kita bisa melatih otot-otot kita atau minimal melakukan peregangan otot disetiap kita selesai melakukan aktivitas yang cukup berat.

Nah mungkin masih banyak diantara kita belum mengerti dengan kondisi ini. Maka dari itu itu artikel ini membahas mengenai pengertian cedera hamstring serta tanda gejala dan penyebabnya. Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai kondisi ini, silahkan simak bahasan berikut.

Pengertian Cedera Hamstring Serta Tanda Gejala Dan Penyebabnya

Cedera Hamstring

1. Pengertian Cedera Hamstring

Cedera hamstring adalah cedera yang menimpa tiga kelompok otot yang ada di paha bagian belakang. Otot ini tidak terlalu banyak digunakan saat seseorang berdiri atau berjalan. Hamstring akan sangat aktif saat melakukan aktivitas yang menuntut seseorang membengkokkan tungkai kaki, seperti berlari, melompat, dan memanjat.

Melakukan aktivitas tersebut akan memperbesar risiko terkena cedera hamstring. Untuk meminimalisir risiko cedera hamstring, peregangan otot dan latihan penguatan otot harus dilakukan secara rutin.

2. Gejala Cedera Hamstring

Gejala adalah sesuatu yang dirasakan dan diceritakan oleh penderita. Jika otot hamstring mengalami cedera, biasanya penderita akan merasakan beberapa hal berikut:
  • Rasa nyeri yang hebat serta sensasi robek atau terputus pada bagian belakang paha.
  • Pembengkakan.
  • Memar pada lokasi cedera.
  • Otot melemah bahkan tidak bisa memberi beban pada kaki yang cedera.
Segera berkonsultasi dengan dokter jika kaki yang mengalami cedera sudah tidak mampu menahan beban, atau tidak mampu berjalan lebih dari empat langkah tanpa rasa nyeri.

3. Penyebab Cedera Hamstring

Cedera hamstring dapat terjadi jika otot-otot pada bagian belakang paha tertarik melebihi kemampuannya. Hal ini bisa terjadi ketika seseorang melakukan gerakan mendadak seperti lari cepat, melompat, atau menerjang secara tiba-tiba.

Namun, cedera hamstring dapat juga terjadi ketika seseorang melakukan gerakan pelan tapi menarik otot belakang paha secara berlebihan. Jika seseorang pernah menderita cedera hamstring, maka ia punya risiko lebih besar untuk terkena cedera yang sama.

4. Faktor Resiko Cedera Hamstring 

Beberapa faktor yang menyebabkan seseorang berisiko terkena cedera hamstring adalah:
  • Kelenturanotot yang buruk. Hal ini bisa menyebabkan otot tidak mampu menahan beban aktivitas tertentu yang memerlukan kelenturan otot.
  • Perkembangan otot tidak seimbang. Beberapa ahli menyatakan bahwa jika otot-otot paha bagian depan berkembang menjadi lebih kuat, maka otot-otot paha bagian belakang (hamstring) lebih rentan mengalami cedera.
  • Olahraga. Lari cepat jarak pendek atau berdansa menuntut otot hamstring meregang lebih banyak. Ini akan membuat risiko terkena cedera hamstring lebih besar.
  • Riwayat cedera hamstring. Jika seseorang pernah terkena cedera hamstring, maka ia memiliki risiko lebih besar untuk terkena lagi.

Jadi, cedera hamstring adalah kondisi cedera yang menimpa tiga kelompok otot yang ada di paha bagian belakang. Nah jadi seperti itu apa yang dimaksud dari cedera hamstring serta tanda gejala dan penyebabnya.

Semoga mengenai pengertian cedera hamstring serta tanda gejala dan penyebabnya, dapat menambah wawasan kamu. Mungkin hanya itu saja yang bisa saya sampaikan, saya ucapkan terimakasih telah membaca artikel ini dan mohon maaf bila terjadi kesalahan dalam penulisan. " God Bless Us and Protect Us "

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel