-->

Tingkatan Organisasi Pada Anatomi Tubuh Manusia

Anatomi  adalah suatu ilmu yang mempelajari bagian dalam (internal) dan luar (external) dari struktur tubuh manusia dan hubungan fisiknya dengan bagian tubuh yang lainnya, sebagai contohnya adalah mempelajari organ uterus dan posisinya dalam tubuh. Kata anatomi berasal dari Bahasa Yunani (Greek) yang secara makna harfiah diartikan sebagai “membuka suatu potongan”.

Tingkat Organisasi Anatomi Pada Tubuh Manusia

Setelah anda telah mengerti apa itu anatomi, Berikut ini saya akan membahas sedikit mengenai Tingkatan Organisasi Pada Anatomi Tubuh Manusia. Yang dimana dari susunan tingkatan organisasi secara anatomi fisiologi tersebut akan membentuk sebuah kesatuan yaitu Organisme. Bagian ini adalah tahap awal untuk mempelajari lebih dalam mengenai anatomi dan fisiologi, untuk mengetahuinya simak ulasan sebagai berikut.


Tingkat Organisasi Anatomi Pada Tubuh Manusia

Tingkatan organisasi pada tubuh manusia berdasarkan kajian mikroskopik ke makroskopik anatomi adalah sebagai berikut :
Tingkat Organisasi Anatomi Pada Tubuh Manusia

1. Tingkat Kimia atau Molekul

Dibentuk oleh atom yang merupakan unit sangat terkecil membentuk molekul-molekul dengan ukuran sangat kompleks. Contoh: molekul kompleks protein.

2. Tingkat Seluler

Interaksi dari molekul-molekul yang membentuk organelle tertentu yang akan membentuk sebuah sel.

3. Tingkat Jaringan

Kumpulan dari sel-sel tersebut akan membentuk suatu jaringan. Contoh: jaringan otot.

4. Tingkat Organ

Merupakan kumpulan dari beberapa jaringan yang menyusun suatu organ. Contoh: jantung.

5. Tingkat Sistem Organ

Merupakan interaksi dari satu organ dengan organ yang lainnya sehingga menyusun sistem organ. Contoh: sistem pencernaan.

6. Tingkat Organisme

Merupakan kesatuan seluruh sistem organ pada manusia yang akan mempertahankan kehidupan dan kesehatan.

Nah itu mengenai Tingkatan Organisasi Pada Anatomi Tubuh Manusia, untuk membentuk suatu organisme akan melalui tahap pembentukan secara Tingkatan organisasi pada tubuh manusia berdasarkan kajian mikroskopik ke makroskopik anatomi. Maka perlu anda ketahui mengenai struktur organisasi tersebut, Terimakasih telah membaca " God Bless Us and Protect Us ".

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel