-->

Anatomi Osteologi Ekstremitas Atas (Superior)

OSTEOLOGI EKSTREMITAS SUPERIOR

Berikut ini adalah nama dari tiap-tiap tulang yang ada pada lengan atas, lengan bawah, dan tangan dalam bahasa anatomi sering dikatakan (Ekstremitas Atas). Untuk mengetahui lebih lanjut silahkan simak dibawah ini.


1. Tulang Scapula

timbulnya 
Delapan pusat:
  1. Di bagian tengah corpus : 8 minggu I.U.
  2. Di bagian tengah processus coracoideus : umur 1 tahun.
  3. Di pangkal processus coracoideus : 12 tahun.
  4. Di basis acromion : umur 14 tahun.
  5. Di angulus inferior: umur 15 tahun.
  6. Di ujung acromion : umur 16 tahun.
  7. Di sisi medial : umur 17 tahun.
  8. Di pinggir glenoid: umur 14 tahun.
Ada juga satu pusat terpisah untuk ujung processus coracoideus.
peleburan
  1. Pusat di processus coracoideus bersatu dengan pangkalnya: umur 15 tahun.
  2. Pangkal dari processus coracoideus bersatu dengan corpunya: umur 14 - 17 tahun.
  3. Pusat yang lain bersatu dengan corpus pada umur 20 tahun.

2. Tulang Clavicula 
Di bentuk dalam tulang membranous. yang pertama dari semua tulang yang menglami penulangan.
timbulnya
  1. Pusat Penulangan Primer: medial dan lateral : 5 - 6 minggu I.U.
  2. Pusat Penulangan Sekunder: di ujung sternal: umur 18 - 20 tahun.
peleburan
  1. Pusat penulangan primer bersatu di hari ke-45 I.U.
  2. Pusat penulangan sekunder bersatu dengan bagian tengahnya (shaft): umur 18 - 20 tahun.

3. Tulang Humerus

timbulnya
  1. Pusat penulangan primer: baghian tengah :
    8 minggu I.U.
  2. Pusat penulangan sekunder
    A.Caput: waktu lahir.
    B.Tuberculum majus: umur 2 tahun.
    C.Tuberculum minus: umur 5 tahun.
    D.Capitulum: umur 1 tahun.
    E.Trochlea humeri: umur 10 tahun
    F. Epicondylus lateralis: umur 12 tahun.
    G.Epicondylus medialis: umur 5 tahun.
peleburan
  1. Caput, tuberculum majus dan minus tumbuh menjadi satu pada umur 6 tahun, lemudian bersatu dengan bagian tengah pada umur 20 tahun.
  2. Capitulum, trochlea dan epicondylus lateralis tumbuh menjadi satu pada waktu pubertas, kemudian bersatu dengan bagaian tengah pada umur 14 - 16 tahun.
  3. Epicondylus medialis bersatu dengan bagian tengah : umur 20 tahun.

4. Tulang Radius

timbulnya
  1. Pusat penulangan primer: bagian tengah (shaft): 8 minggu I.U.
  2. Pusat sekunder:
    A.Ujung distal: umur 1 - 2 tahun.
    B.Ujung proximal: umur 4 tahun.
Ada juga pusat terpisah untuk tuberositas radii: umur 14 tahun.

peleburan 
  1. Ujung proximal bersatu: umur 17 tahun.
  2. Ujung distal bersatu; umur 20 tahun.

4. Tulang Ulna
timbulnya
  1. Pusat penulangan primer: bagian tengah (shaft): 8 minggu I.U.
  2. Pusat penulangan sekunder :
    A.Caput : umur 5 - 6 tahun.
    B.Olecranon : umur 11 tahun.
peleburan
  1. Caput bersatu: umur 17 - 18 tahun.
  2. Olecranon bersatu: umur 14 - 16 tahun.

5. Tulang - tulang Carpalia
Satu pusat umtuk setiap tulang. waktu pemulangan dapat berbeda - beda.

timbulnya, dalam urutan yang lazim
  1. Tulang capitatum: umur 2 bulan.
  2. Tulang hamatum: umur 2 bulan.
  3. Tulang triquetrum: umur 3 tahun.
  4. Tulang lunatum: umur 4 tahun.
  5. Tulang scaphoideum (naviculare): umur 5 tahun.
  6. Tulang trapezoideum: umur 5 - 6 tahun.
  7. Tulang trapezium: umur 5 - 6 tahun.
  8. Tulang pisiforme: umur 12 tahun.

6. Tulang-tulang Metacarpalia.

timbulnya 
  1. Pusat penulangan primer: bagian tengah: 8 - 9 minggu I.U.
    A.metacarpal ke - 2 danke - 3 lebih dulu.
    B.metacarpal ke - 1 terakhir.
  2. Pusat penulangan sekunder
    A.capitulum metacarpal ke - 2 - ke  - 5 : umur 2 - 3 tahun.
    B.basis metacarpal ke - 1 : umur 2 - 3 tahun.
peleburan

Pusat-pusat sekunder bersatu dengan bagian tengah : umur 15 - 18 tahun.


7. Tulang-tulang Phalanges

timbulnya 
  1. Pusat penulangan primer: bagian tengah (shaft).
    A.Phalanx distal: 8 minggu I.U.
    B.Phalanx proximal: 10 minggu I.U.
    C.Phalanx media: 11 minggu I.U.
  2. Pusat penulangan sekunder
    A.Basis phalanx proximal : umur 6 - 12 tahun.
    B.Basis phalanx media dan distal : 6 bulan kemudian.
peleburan

Pusat-pusat sekunder bersatu dengan bagian tengah : umur 17 tahun.



Nah itu dia bahasan dari anatomi osteologi ekstremitas atas (Superior), dari penjelasan diatas bisa diketahui mengenai nama-nama atau penamaan dari setiap tulang yang ada didaerah lengan pada tubuh manusia. Mungkin hanya itu yang bisa disampaikan dalam artikel ini, mohon maaf bila terjadi kesalahan dalam penulisan, terimakasih telah membaca artikel ini."God Bless Us and Protect Us"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel